Deteksi Kerusakan Power Outlet

Dahulu pematik api elektrik (Cigarette) menjadi kelengkapan standar di mobil. Tapi kini perannya sudah tergantikan sebagai power supply di interior seperti untuk charger smartphone, GPS dan lainnya. Tak heran bila kini ia berganti nama menjadi power outlet.
 
Seperti yang diungkapkan oleh Arif Pamungkas, “Beberapa waktu lalu power outlet di mobil saya tiba-tiba tidak berfungsi. Dengan begitu, saya tidak bisa meng­isi battery handphone selagi darurat, atau menggunakan GPS untuk mencari alamat,” ungkap pria yang berprofesi sebagai marketing di sebuah bank.
 
Umur pakai soket power outlet tidak bisa dipastikan dapat dipakai sampai berapa lama. “Kerusakan tersebut bisa dilihat dari dua faktor. Pertama, usia pakai sekring (fuse). Kedua, adalah adanya arus listrik putus sambung yang dihubungkan melalui alat charger handphone atau GPS,” jelas salah satu Mekanik Auto2000.
 
Banyak terjadi yaitu pada faktor kedua, arus listrik putus sambung biasanya berasal dari alat charger handphone dan lain-lain. Ujung pada alat charger tersebut yang berbentuk tonjolan kecil tidak terhubung sempurna atau tidak menempel dengan erat dengan soket power outlet.
 
Jadi arus listrik yang dialirkan melalui power outlet ke alat charger bersifat putus sambung. Dengan begitu, sekring mudah putus lantaran arus listrik tidak stabil. “Tetapi putusnya sekring, merupakan hal yang normal dan aman bagi komponen power outlet yang tidak mengalami kerusakan,” tambah Anjar.
 
Celakanya, bila sudah diganti sekring tetapi power outlet masih tidak berfungsi. Dipastikan kabel pengaman yang berada di belakang power outlet terputus. Penyebabnya adalah, sekring yang digunakan tidak sesuai standar atau melebihi Ampere yang ditentukan.
 
Normal sekering yang digunakan pada komponen tersebut yaitu 15 Ampere. Bila melebihi kapasitas, maka yang meng­alami kerusakan adalah power outlet. Dan komponen tersebut harus diganti yang baru. Untuk mengganti alat tersebut Anda perlu mengeluarkan biaya Rp 150-200 ribu. Sedangkan mengganti sekering hanya Rp 10-15 ribu. 
 
Mengganti Sekering Sendiri
Bila sekering putus bisa mengganti sendiri di rumah, sesuaikan kapasitas Ampere yang telah ditentukan. Caranya melihat petunjuk pada panel cover fuse box di bawah setir. Untuk power outlet umumnya dibekali 15A (Ampere) dengan inisial di box CIG (cigarette).
 
Lepaskan penutup kotak sekering, lalu cabut sekering yang dituju menggunakan alat khusus yang terletak di dalam boks. Umumnya alat pencabut tersebut berwarna putih.
 
Setelah itu, pasang sekering baru sesuai ampere yang ditentukan, Tancapkan dengan sedikit diberi tekanan, supaya kedua kaki sekering menancap erat pada dudukannya.

Posted in:

0 komentar for "Deteksi Kerusakan Power Outlet"

Leave a reply